Liga Italia musim 2019/2020 telah selesai pada akhir pekan lalu dengan Juventus keluar sebagai kampiun yang ke-36 kalinya. Pihak Serie A kini telah merilis para peraih penghargaan selama musim 2019/2020 pada hari Selasa (4/8/2020).
Berikut ini para pemain yang memperoleh penghargaan Serie A 2019/2020:
Wojciech Szczesny – Juventus (Kiper Terbaik)

Szczesny merupakan penjaga gawang utama Juventus musim 2019/2020. Ia berhasil membawa Si Nyonya Tua merebut gelar Liga Italia Serie A 2019/2020 yang ke-36 kalinya.
Pemain berpaspor Polandia itu didatangkan dari Arsenal pada bursa transfer musim panas 2017. Ia dibeli dengan harga 12,2 juta Euro. Szczesny berhasil melakukan 11 kali clean sheets dari 29 pertandingan Serie A.
Stefan de Vrij – Inter Milan (Bek Terbaik)

Tak lepas dari penampilan apik musim ini, Inter juga dijaga oleh bek tangguh dan disiplin. Stefan de Vrij berhasil membawa Inter di posisi kedua Serie A 2019/2020. Pria kelahiran 1992 itu berhasil menjaga pertahanan Inter sehingga menjadikan Nerazzurri sebagai tim yang paling sedikit dijebol oleh lawannya, tercatat Inter hanya kebobol 36 gol dari 38 pertandingan.
de Vrij berhasil melakukan 154 clearances dan 25 intercepts pada musim ini. ia didatangkan dari Lazio pada tahun 2018 dengan status bebas transfer.
Papu Gomez – Atalanta (Gelandang Terbaik)

Gelandang terbaik diisi pemain Atalanta, Papu Gomez. Semangat para pemain atalanta membuahkan hasil, La Dela berhasil finis di posisi ketiga dengan mencatat 98 gol dalam 38 pertandingan.
Papu Gomez dinilai dapat memberikan umpan-umpan sempurna kepada teman-temannya sehingga ia memberikan 16 assists dan 7 gol pada musim ini.
Ciro Immobile – Lazio (Striker Terbaik)

Seperti yang telah diketahui, Ciro Immobile berhasil mencatatkan namanya dipuncak top skor dengan 36 gol menyamai rekor Gonzalo Higuain dan Gino Rossetti sebagai top skor sepanjang sejarah Serie A.
Selain gelar Capocannoniere, striker handal itu juga mendapat gelar Golden Boot Eropa. Ia berhasil melewati Lewandowski dan Ronaldo.
Dejan Kulusevski – Parma (Pemain Muda Terbaik)

Dejan Kulusevski bermain sebagai sayap kanan atau kiri Parma pada musim ini. Ia merupakan pemain Juventus dan sedang dipinjam di Parma untuk menambah jam terbangnya.
Pemain asal Swedia itu telah mencetak 10 gol dan 9 assist dalam 36 pertandingan.
Paulo Dybala – Juventus (Pemain Terbaik)

Paulo Dybala sukses mengantarkan Juventus sebagai kampiun Serie A 2019/2020. Ia bergabung Juventus pada tahun 2015 dari Palermo. Pemain asal Argentina itu berhasil menorehkan 11 gol dan 11 assist dalam 33 pertandingan.