Real Madrid wajib segera membenahi lini pertahanan jika ingin tampil kompetitif musim ini. Apalagi mereka akan bertamu ke markas Villarreal pada jornada kesepuluh La Liga di Estadio de la Ceramica, Sabtu (21/11/2020) malam WIB.
Statistik pertahanan Klub Ibu Kota Spanyol itu memprihatinkan. Mereka sudah kebobolan 16 gol dari 11 pertandingan di berbagai ajang musim ini. Terakhir Los Blancos dibantai Valencia 1-4 di La Liga.
Baca juga : Prediksi Tottenham Vs Man City: Kans Ayam Jago Duduk di Singgasana
Pelatih Madrid Zinedine Zidane sadar harus segera mencari solusi terkait keroposnya lini pertahanan. Sebab jika tidak juara Liga Champions 13 kali itu bakal kesulitan untuk mempertahankan titel La Liga musim ini.
“Kami tahu harus kuat dalam bertahan. Itulah yang terpenting,” kata Zidane dikutip dari laman resmi klub, Jumat (20/10/2020).
Pekerjaan rumah juru taktik Prancis menambal lubang di lini pertahanan makin berat. Sebab kapten sekaligus defender andalan Sergio Ramos harus absen akibat cedera hamstring. Raphael Varane juga diragukan bisa tampil akibat cedera bahu.
Di pihak lain, Villarreal sedang on fire. Tim yang dijuluki The Yellow Submarine itu selalu menang pada empat pertandingan terakhir. Mereka mencetak 12 gol di semua ajang dan hanya kebobolan dua kali.
Sederet hasil positif itu membuat tim asuhan Unai Emery itu bertengger di posisi kedua berbekal 18 poin. Mereka unggul dua angka dari Madrid yang duduk di peringkat keempat. Meski sedang on fire dan Madrid dalam kondisi pincang, Emery mengingatkan pasukannya tak jemawa.
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
17/07/2020, La Liga, Madrid 2-1 Villarreal 02/09/2019, La Liga, Villarreal 2-2 Madrid 05/05/2019, La Liga, Madrid 3-2 Villarreal 04/01/2019, La Liga, Villarreal 2-2 Madrid 20/05/2018, La Liga, Villarreal 2-2 Madrid
Prediksi: 50-50